Penerbit Aseni
Penerbit Aseni
Penerbit Aseni

DETAIL BUKU

Rp 38.000
Judul : Pengantar Hermeneutik Perjanjian Lama
Seri :
ISBN : 978-602-74339-1-5
Pengarang : Juliana A. Tuasela, M.Si. Teol
Terbit : 2016
Halaman : 125
Dimensi (mm) : 148x210
Sinopsis Buku ajar ini membahas Ruang Lingkup Pengantar Hermeneutik Perjanjian Lama tentang konsep, metode dan perspektif yang dipakai dalam tafsiran Perjanjian Lama. Konsep Hermeneutik Perjanjian Lama mengulas tentang pengertian hermeneutik, alasan hermeneutik diperlukan dan tujuan hermeneutik. Konsep hermeneutik ini dilanjutkan dengan ulasan seputar sejarah perkembangan penafsiran Perjanjian Lama. Kajian berikutnya mengurai tentang sejumlah metode yang dipakai dalam Perjanjian Lama yaitu metode kritik historis, kritik ideologi dan kritik pengetahuan sosiologi. Penafsiran ini juga ditinjau dengan beragam perspektif diantaranya: perspektif feminis, teonomi dan pluralisme. Buku ajar ini memperkaya wawasan pembaca tentang hermeneutik Alkitab. Alasannya, karena buku ajar ini mendeskripsikan secara detail sejumlah metodologi yang dipakai dalam hermeneutika. Menariknya, penjelasan buku ajar ini tidak hanya berhenti pada uraian teoritik tetapi dikonkritkan dalam contoh praktis penerapan teori yang dimaksud. Konsep teoritik tentang hermeneutik diulas dengan alur penjelasan sistematis yang memiliki kait kelindan satu dengan lainnya. Buku ajar ini tidak hanya menjadi konsumsi mahasiswa tetapi juga dapat dipakai masyarakat luas untuk memperdalam wawasan berteologi.